Monday, 31 July 2017

Operasi Pekat 2017 Res Bitung, Tim Jalak Amankan Kumpulan Pemuda Yang Sedang Asyik Berpesta Miras

Tim Jalak Mengamankan Pemuda Bersama Sajam Miliknya

Humas Polres Bitung - Operasi Pekat Polres Bitung 2017 yang dilaksanakan oleh tim Jalak satuan Sabhara, Senin (31/7/2017) dini hari tadi berhasil mengamankan sekumpulan pemuda yang sedang asyik berpesta minuman alkohol di depan SMK Negeri 1 kota Bitung.

Korban Kritis Terkena Tusukan Badik, Polsek Maesa Res Bitung Amankan Tersangka

Tsk Penikaman

Humas Polres Bitung - Polsek Maesa Res Bitung amankan seorang pemuda warga kecamatan Madidir kota Bitung berinisial BR alias Benny (22) yang merupakan tersangka dalam kasus penganiayaan dengan sajam (Penikaman) terhadap korban berinisial VVP alias Vicky (20) warga kecamatan Madidir kota Bitung, Minggu (30/7/2017) sekitar pukul 00:20 wita.

Saturday, 29 July 2017

4 Pemuda Mabuk Diamankan Polsek Aertembaga Karena Berbuat Onar

4 Pemuda Mabuk Yang Diamankan Tim Anti Bandit

Humas Polres Bitung - 4 orang pemuda warga kecamatan Aertembaga kota Bitung masing-masing berinisial EAA alias Erik (15), SD alias Simeon (17), DT alias Dandito (15) serta MM alias Marko (15) bersama barang bukti sajam diamankan tim anti Bandit unit Reskrim Polsek Aertembaga Res Bitung, Sabtu (29/7/2017) pukul 01:30 wita.

381 Liter Cap Tikus Hasil Operasi Pekat Polsek KPS Res Bitung Di Sidangkan

Aiptu. Yohanes Lambe Bertindak Selaku Kuasa Penuntut Umum Dalam Sidang Tipiring

Humas Polres Bitung - Sidang tindak pidana ringan atas kasus memiliki, menyimpan, mengedarkan minuman alkohol tanpa ijin sah yang diamankan oleh Polsek KPS Res Bitung dalam pelaksanaan operasi pekat tanggal 21 Juli 2017 yang lalu, digelar dipimpin oleh hakim RONALD MASSANG, SH, MH bertempat di ruang sidang Pengadilan Negeri kota Bitung, Jumat (28/7/2017).

Friday, 28 July 2017

Berkas Perkara Dinyatakan Lengkap (P-21), Unit Reskrim Polsek Aertembaga Res Bitung Serahkan Fadjrin Ke Kejari Kota Bitung

Fadjrin Saat Diserahkan Unit Reskrim Sek Aetembaga Ke Kejari Kota Bitung

Humas Polres Bitung - Unit Reskrim Polsek Aertembaga Res Bitung menyerahkan tersangka lelaki FB alias Fadjrin (18) ke Kejaksaan Negeri Bitung setelah berkas perkara atas kasus pembunuhan, pencurian dengan kekerasan serta pencabulan yang diduga kuat dilakukan FB alias Fadjrin terhadap korban wanita lanjut usia di kelurahan Pateten Satu wilayah kecamatan Aertembaga lalu dinyatakan lengkap atau P21, Kamis (27/7/2017).

Tim Tarsius Polres Bitung Ciduk Novri Pemuda Warga Kota Manado Karena Anirat

NM Alias Novri Diamankan Tim Tarsius Karena Kasus Penganiayaan Berat

Humas Polres Bitung - Seorang pemuda warga kota Manado berinisial NM alias Novri (21) diciduk tim Tarsius satuan Reskrim Polres Bitung di wilayah kota Manado, Kamis (27/7/2017) sekitar pukul 23.30 wita.

Polres Bitung Terpilih Sebagai Obyek Penilaian Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi

Kunker Tim Penilai Internal ZI WBK Polri Diterima Oleh Kapolres Bitung

Humas Polres Bitung -  Mewujudkan pembanguan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi dimana hal tersebut terus digenjot Mabes Polri dengan melakukan penilaian zona integritas di seluruh Polda di Indonesia.

Thursday, 27 July 2017

Operasi Cipta Kondisi Polsek Ranowulu Amankan 8 Gelon Miras

Barang Bukti Miras
Kepolisian Sektor Ranowulu melaksanakan operasi cipta kondisi cipkon di Wilayah Ranowulu operasi yang dipimpin lansung oleh Kapolsek Ranowulu AKP M. Aswar Nur, SIK bersama Kanit Reskrim Ipda P. Katiandago dan anggota Polsek Ranowulu,  Selasa (25/07/2017).

Polres Bitung Dan Jajaran Terima Kunjungan Kerja Peserta KKLDN PASIS DIKREG SESKOAD LV TA. 2017

KKLDN PASIS DIKREG SESKOAD LV TA. 2017 DI POLRES BITUNG

Humas Polres Bitung - Polres Bitung dan jajaran kembali menerima satu kehormatan dengan adanya kedatangan rombongan peserta PASIS DIKREG SESKOAD LV TA. 2017 yang melaskanakan kunjungan kerja dalam rangka kegiatan KKLDN (Kuliah Kerja Lapangan Dalam Negeri) di Polres Bitung, Rabu (26/7/2017) pukul 11:30 wita.

Wednesday, 26 July 2017

Tim Tarsius Satuan Reskrim Polres Bitung Tangkap Lelaki Warga Kecamatan Maesa Pelaku Curas

Tersangka Curas, AS alias Andreas Warga Kota Bitung

Humas Polres Bitung - Berdasarkan laporan pengaduan dari seorang perempuan warga kecamatan Girian kota Bitung berinisial MW (26) bahwa telah terjadi tindak pidana pencurian disertai dengan kekerasan (Curas) menimpah dirinya yang dilakukan oleh seorang lelaki tak dikenalinya pada Minggu (23/7/2017) dini hari di wilayah kelurahan Manembo-nembo, tim Tarsius satuan Rskrim Polres Bitung langsung melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan seorang lelaki berinisial AS alias Andreas (28) warga kecamatan Maesa kota Bitung di rumahnya, Senin (24/7/2017) malam.

Monday, 24 July 2017

Sambangi Warga, Bhabinkamtibmas Girian Permai Sampaikan Pesan - Pesan Kamtibmas

Giat Acara Ulang Tahun
Bhabinkamtibmas Kelurahan Girian Permai Bripka M. Dumade dan Ketua RT 06 sambangi warga Girian Permai dalam acara ulang tahun untuk memberikan himbaun kepada warga tersebut dimana penggunaan alat musik jenis keyboard agar di hentikan karena sudah melewati batas ketentuan perizinan yang sudah di keluarkan Oleh Sat Intelakm Polres Bitung hanya sampai pada pukul 23.00 wita.

Bhabinkamtibmas Karondoran Melaksanakan Pembinaan Terhadap Ke empat Warga Akibat Mabuk di Pinggir Jalan


Pembinaan terhadap empat warga Karondoran oleh bhabinkamtibmas karondoran
Patroli Polsek Ranowulu mengamankan empat anak muda yang sedang mabuk di pinggir jalan dan mencuri seekor ayam milik warga Karondoran minggu yang lalu, Bhabinkamtibmas Karondoran Brigpol Adrian Maringka bersama Babinsa Klabat Serka Poerwano melaksanakan pembinaan akibat mabuk serta mediasi pencurian seekor ayam dengan pemilik ayam warga karondoran, Minggu (23/07/2017).

Kapolsek Lembeh Selatan Pimpin Seminar yang diselenggarakan oleh Komisi GMIM Pelayanan Remaja Wilayah Bitung Enam

Kapolsek Lembeh Selatan bersama Remaja Wilayah Bitung Enam
Di Kelurahan Mawali Kecamatan Lembeh Utara tepatnya di Gedung Gereja GMIM Lembah Yarden Wilayah Bitung Enam telah dilaksanakan kegiatan Pembinaan Remaja dan Remaja Sewilayah Bitung Enam sekaligus Seminar, pembicara Seminar tersebut oleh Kapolsek Lembeh Selatan IPTU Bernabas Kotta, Minggu (23/07/2017).

Sunday, 23 July 2017

Kedapatan Menangkap Ikan Menggunakan Peledak Rakitan, 2 Nelayan Warga Minut Diamankan Sat Polair Res Bitung

2 Nelayan Warga Kab. Minut Bersama Babuk Peledak Ikan Rakitan

Humas Polres Bitung - Dua nelayan warga Minahasa Utara berhasil diamankan karena kedapatan menangkap ikan dengan menggunakan peladak rakitan (Bom Ikan Rakitan) di perairan kelurahan Tanjung Merah kota Bitung oleh Satuan Polair Res Bitung yang saat itu sedang melaksanakan tugas patroli perairan, Minggu (23/7/2017) pukul 13:30 wita

Bhabinkamtibmas Kelurahan Wangurer Barat Mediasi Perkelahian Warga Akibat Mabuk

Bhabinkamtibmas Kelurahan Wangurer Barat Mediasi Perkelahian Warga
Bhabinkamtibmas Polsek Maesa Kelurahan Wangurer Barat Aiptu M.Silano melaksanakan mediasi perkelahian warga dengan Kepala Lingkungan V Nova dan Kepala Lingkungan VI Rifai juga di hadiri Ketua Rt 32 Iton serta ketua Rt 22 Yori Pareda.telah mempertemukan dua warga Wangurer Barat yang berselisih paham, mediasi tersebut bertempat di rumah  Kepala Lingkungan V, sabtu (7/2017) pukul 06.30 Wita.

Pam Kapal Polsek Kawasan Pelabuhan Samudera Bitung, Masyarakat Jadi Nyaman

Penumpang KM. Sinabung
Polsek KPS bersama dengan instansi terkait Melaksanakan Pengamanan yang di Pimpin Langsung oleh Kapolsek KPS AKP Alfrets L Tatuwo, S.sos KM. Sinabung yang datang dari Pelabuhan  ternate dengan jumlah penumpang turun 461 orang, penumpang lanjutan 334 orang dan penumpang naik 221 orang di Pelabuhan Samudera Bitung, Sabtu (22/07/2017) pukul 17.30 wita.

Patroli Gabungan Lembeh Selatan Laksanakan Cipta Kondisi Antisipasi Tindak Kejahatan

Patroli Gabungan Lembeh Selatan
Pelaksanaan Cipkon dan Patroli Gabungan Polsek Lembeh Selatan bersama Polisi Pamong Praja Kota Bitung dan Koramil 1310-02 Lembeh dalam kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Lembeh Selatan IPTU Bernabas Kotta bersama Kanit Intelkam Lembeh Selatan AIPTU Suwardi, Koramil 1310-02 Lembeh Serka Even Hezer Mamuka dan anggota dan Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bitung Kalvin Gansa dengan mengunakan Roda empat/mobil Dinas Garnisun.Sebelum pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan Apel besama dipimpin oleh Kapolsek Lembeh Selatan IPTU Bernabas Kotta sekaligus memberikan APP dalam pelaksanaan Tugas di lapangan, Sabtu (22/07/2017).

Berikan Himbauan Polsek Aertembaga Lakukan Patroli Dialogis

pemeriksaan anak-anak muda yang sedang miras di ruko pateten
Polsek Aertembaga melaksanakan Giat Patroli Dialogis dengan gantisiCipta Kondisi diwilayah Hukum Polsek Aertembaga  yang dipimpin oleh Kapolsek Aertembaga IPTU. Fandi Ba'u, SIK  bersama anggota, Sabtu (22/07/ 2017) Pukul 22.00 Wita.

Personil Polsek Maesa Melaksanakan Pengamanan Giat KKIG di Taman Kesatuan Bangsa Kota Bitung

Staf ahli pemkot bitung dan kapolsek maesa serta dewan pengurus cabang KKIG
Polsek Maesa melaksanakan pengamanan yang di pimpin oleh Kanit Tim Cobra Polsek Maesa Aiptu Mansyur Tangahu, kegiatan silahtuhrami dan Halal Bihalal Oleh Dewan Pengurus Cabang Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo dan Masyarakat Gorontalo yang ada di Kota Bitung dengan Tema dengan Halal Bihalal 1438 H, Kita Bangun Ukhuwah dalam Bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia bertempat di Taman Kesatuan Bangsa Kota Bitung, Sabtu (22/07/2017) pukul 20.00 wita.

Ratusan Personil Polres Bitung Amankan Jalannya Acara Perayaan HUT Lansia Se Sinode GMIM Ke 11 Di Kota Bitung

Lomba Tarian Kesenian Yang Diikuti Oleh Para Lansia Se Sinode GMIM

Humas Polres Bitung - Di HUT nya yang ke 11 para orang tua lanjut usia (Lansia) se Sinode GMIM menggelar acara pertemuan sekaligus ibadah agung yang di pusatkan di kota Bitung tepatnya di stadion Dua Sudara, Sabtu (22/7/2017) pukul 10:00 wita.

Saturday, 22 July 2017

Bhabinkamtibmas Aertembaga Dua Ciptakan Keindahan Lewat Taman Bunga

Bhabinkamtibmas Aertambaga Dua Dalam Pembuatan Taman Bunga

Humas Polres Bitung - Dalam rangka menyambut peringatan HUT kemerdekaan RI ke 72 dan lomba PKK se kecamatan Aertembaga kota Bitung, Bhabinkamtibmas Aipda. Menix Tebi bersama Lurah Aertembaga Dua Stenly Tatipang, S.Sos, ibu-ibu PKK serta perangkat kelurahan setempat melaksanakan kerja bhakti dalam pembuatan taman bunga, Jum'at (21/7/2017) pukul 09:00 wita kemarin.

Unit Reskrim Polres Bitung Amankan Lelaki Penjambretan di perempatan BTN Jalan 46

Tersangka Penjambretan
Tim Unit Reskrim Polres Bitung mengamankan tersangka lelaki alias M (28) warga bitung barat melakukan Penjambretan di perempatan BTN Jalan 46 Kelurahan Wangurer Utara, Jumat (21/07/2017).

Polsek KPS Res Bitung Sita 381 Liter Cap Tikus Siap Edar

Kapolsek KPS Dan Babuk Minol Di Pelabuhan Samudera Bitung

Humas Polres Bitung - Selain memberikan rasa aman terhadap para penumpang dan pengunjung dalam rangka kedatangan serta keberangkatan kapal KM. Tatamailau di pelabuhan Samudera kota Bitung, personil Polsek KPS Res Bitung berhasil menyita minuman alkohol jenis Cap Tikus siap edar, Jum'at (21/7/2017) pukul 10:00 wita.

Beri Rasa Aman Warga Polsek Ranowulu Gelar Operasi Cipta Kondisi

4 Pemuda yang sudah mengkonsumsi Miras
Polsek Ranowulu melaksanakan Patroli Stasioner dengan Operasi Cipta Kondisi di wilayah Ranowulu Kelurahan Karondoran Giat patroli tersebut di pimpin Ka SPK C Aiptu Apriady besama 4 personel Polsek Ranowulu, Jumat (21/07/2017).

Friday, 21 July 2017

Polsek Ranowulu Mediasi Pertikaian Warga Akibat Miras

Polsek Ranowulu Mediasi Pertikaian warga akibat miras dengan menada tangani surat pernyataan
Polsek Ranowulu memediasi pertikaian warga Kelurahan Pinasungkulan Kecamatan Ranowulu  pada acara syukuran Baptisan di keluarga Gontha minggu yang lalu, hingga disepakati perdamaian antara belah pihak secara kekeluargaan, Jumat (21/07/2017).

Waspada Keamanan Pelabuhan, Personel Polsek Kawasan Pelabuhan Samudera Bitung Lakukan Patroli

Anggota Polsek Monitor Giat ABK
Pelabuhan Samudera Bitung merupakan salah satu pintu masuk Kota Bitung, rawan akan terjadinya tindakan kejahatan yang dapat mengganggu stabilitas Keamanan khususnya di kawasan Pelabuhan Samudera.

Cegah Kenakalan Remaja, Waka Polsek Maesa serta Bhabinkamtibmas Kelurahan Bitung Tengah Berikan Penyuluhan di Sekolah

Waka Polsek Berikan Binluh kepada Siswa-Siswi
Kenakalan remaja merupakan gejala patologis sosial, masa remaja adalah masa transisi dimana pada masa–masa remaja sering terjadi ketidakstabilan emosional dan kejiwaan dimana para remaja mencari jati diri, namun terkadang pencarian jati diri tersebut yang menyimpang dari norma-norma yang berlaku dimasyarakat.

Kondisi Mabuk Ke tiga Lelaki di Amankan Tim Patroli Polsek Matuari

Anggota Polsek Matuari menemukan lelaki dalam kondisi mabuk
Polsek Matuari melaksanakan patroli kegiatan Ops Cipkon yang di pimpin oleh Kanit Patroli Iptu Mansyur Usman menemukan dua orang yang sudah lanjut usia masing masing alias A (62), H (60) dan W (58) di kompleks kampung gorontalo kel manembo manembo atas, Jumat (21/07/2017).

24 Preman Terjaring Dalam Operasi Pekat Yang Dilaksanakan Polres Bitung Dan Jajaran

24 Preman Warga Kota Bitung Yang Terjaring Dalam Ops Pekat Polres Bitung

Humas Polres Bitung - Sebayak 24 orang preman warga kota Bitung berhasil diamankan dalam pelaksanaan operasi penyakit masyarakat (Pekat) yang dilakukan oleh Polsek Maesa Res Bitung yang dipimpin oleh Kapolsek Maesa Kompol. Moh. Kamidin, S.Sos, M.Si bekerjasama dengan Camat Maesa serta para Lurah setempat, Kamis (20/7/2017) malam.

Turut Berduka Cita, Wakapolres Bitung Ikut Memikul Keranda Mayat

Turut Berduka Cita, Wakapolres Bitung Ikut Memikul Keranda Mayat

Humas Polres Bitung -  Untuk menyatakan rasa turut berduka cita atau belasungkawa atas meninggalnya mantan anggota DPRD kota Bitung, Wakapolres Bitung Kompol. Suharman Sanusi, SIK didampingi Kapolsek Maesa Kompol. Moh. Kamidin, S.Sos, M.Si melayat ke rumah duka almarhum Drs. Meno Tairas bertempat di kelurahan Madidir Weru kecamatan Maesa yang dalam kesempatan tersebut juga turut dihadiri oleh Wakil Walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri, Kamis (20/7/2017).

Thursday, 20 July 2017

Bhabinkamtibmas Keluruhan Madidir Ure Hadiri Pelantikan Forum Kerukunan Masyarakat Perbatasan Kelurahan Madidir Unet dan Madidir ure kecamatan madidir

Bhabinkamtibmas Kelurahan Madidir Ure melakukan Penandatangan
Bhabinkamtibmas Keluruhan Madidir Ure Bripka Djulaena Juju menghadiri kegiatan Pelantikan Forum Kerukunan Masyarakat Perbatasan Kelurahan Madidir Unet dan Madidir ure kecamatan madidir di BPU Kantor Kecamatan Madidir, Kamis (20/07/2017) pukul 15.00 wita.

Belum Kerja Sudah Diminta Uang, Polsek Ranowulu Proses Tindak Pidana Penipuan

Anggota Polsek Ranowaulu Saat menerima laporan tindak pidana penipuan
Warga Tewaan alias DS (51) mendatangi Polsek Ranowulu melaporkan tindak pidana penipuan yang di lakukan lelaki FH alias puput di Mapolsek Ranowulu, Rabu (19/07/2017).

Penemuan Sesosok Mayat di Pinggiran Pantai Unit Identifikasi Sat Reskrim Polres Bitung Teliti Sesosok Mayat Laki-Laki

Lokasi TKP Pinggiran Pantai Girian Bawah
Penemuan Sosok Mayat di pinggiran Pantai Kelurahan Girian Bawah Lingkungan Empat RT 02 Kecamatan Girian Kota Bitung, Korban Lelaki adalah YM (56) warga Kelurahan Manembo- nembo Kecamatan Matuari yang sehari-hari berprofesi sebagai nelayan. Kamis (20/07/2017).

Hirup Lem Eha_Bond 4 Remaja di amankan Tim Cobra Polsek Maesa

empat remaja hirup lem eha - bond
Tim Cobra Polsek Maesa mengamankan 4 Remaja di antaranya 3 perempuan dan 1 lelaki yang lagi nongkrong sambil menghirup Lem Eha-bond dikanopi Kelurahan Bitung Timur, Rabu (19/07/2017).

Tidak Mematuhi Aturan Kedinasan, 32 Personil Res Bitung Ini Diberikan Tindakan Disiplin Oleh Sie Propam

32 Personil Polres Bitung Yang Diberikan Tindakan Disiplin Oleh Sie Propam

Humas Polres Bitung - Saat pengecekan langsung oleh Kapolres Bitung AKBP. Philemon Ginting, SIK, MH pada kesempatan apel pagi Senin tanggal 17 Juli 2017 pukul 07:00 wita. ditemukan sebanyak 32 personil Polres Bitung serta Polsek jajaran tidak mengikuti apel pagi dan tanpa keterangan jelas yang selanjutnya ditindak lanjuti oleh Sie Propam Res Bitung dalam kegiatan penegakan penertiban disiplin (Gaktibplin) Polri, Rabu (19/7/2017) pukul 07:00 wita di Mapolres Bitung.

Wednesday, 19 July 2017

Perselisihan Antara Pasutri Warga Bitung, Akhirnya Dapat Diselesaikan Dengan Jalan Damai Oleh Petugas Piket Polsek Aertembaga Res Bitung

Pasutri Warga Kota Bitung Yang Terlibat Permasalahan Keluarga

Humas Polres Bitung - Perselisihan yang terjadi antara lelaki BH alias Billy ((28) dan perempuan MM alias Maya (28) pasangan suami istri warga kota Bitung ini akhirnya dapat diselesaikan dengan jalan damai oleh petugas piket SPKT Polsek Aertembaga Res Bitung, Selasa (18/7/2017) pukul 20:00 wita.

Polres Bitung Amankan Jalannya Eksekusi Pengosongan Lahan dan Rumah

Anggota Polres Bitung Melaksanakan PAM Eksekusi Pengosongan
Personil Polres Bitung dan Jajaran melaksanakan Pengamanan Eksekusi pengosongan lahan dan rumah di kelurahan madidir weru kecamatan kecamatan madidir, pelaksanaan pengosongan lahan dan rumah, Rabu (19/07/2017) pukul 09.00 wita.

Masa Orientasi Siswa SMU Negeri 1 Kota Bitung, Satuan Lantas Polres Bitung Lakukan Binluh Tentang Kamseltibcar Lantas

Binluh Kamseltibcar Lantas Yang Di Bawakan Oleh Personil Polantas Res Bitung

Humas Polres Bitung - Masa orientasi siswa (MOS) atau masa pengenalan lingkungan sekolah, merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan di sekolah mulai dari tingkat SMP, SMA bahkan perguruan tinggi untuk menyambut kedatangan para peserta didik baru, seperti yang dilakukan oleh para Siswa dan Siswi baru di SMU Negeri 1 kota Bitung, Selasa (18/7/2017) pukul 08:00 wita.

Waka Polsek Aertembaga Hadiri Silahturami dan Halal Bil Halal di Pelabuhan Perikanan Samudera Bitung


Wakapolsek Aertembaga bersama Karyawan Pelabuhan Perikanan Bitung
Pelabuhan Perikanan Samudera Bitung melaksanakan Silahturami dan Halal Bil Halal oleh Karyawan dan Karyawati Pelabuhan Perikanan Samudera Bitung dan Stakeholder, dengan mengambil Tema "Kembali ke fitrah kemanusiaan dalam meraih kemenangan dengan ketaatan, menebar maaf dengan membangun kebersamaan, cinta negeri dengan iman pada ilahi” yang bertempat di gedung Aula Kantor Pelabuhan Samudera Bitung, Selasa (18/07/ 2017) Pukul 09.00 wita.

Polsek Aertembaga Res Bitung Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan, Pencurian Dengan Kekerasan Serta Perbuatan Cabul Yang Dilakukan Oleh Tersangka Fajrin

Adegan ke 20 (Pelaksanaan Rekonstruksi kasus yang digelar Polsek Aertembaga)

Humas Polres Bitung - Kasus yang menghebohkan warga kelurahan Pateten Satu kota Bitung yang dilakukan oleh tersangka lelaki FB alias Fajrin (17) warga kota Bitung terhadap korban wanita lansia yang terjadi Minggu tanggal 9 Juli 2017 lalu, Selasa (18/7/2017) pukul 11:00 wita. Unit Reskrim Polsek Aertembaga Res Bitung menggelar rekonstruksi kasus dengan sengaja menghilangkan nyawa orang, pencurian disertai dengan kekerasan serta perbuatan cabul bertempat di rumah keluarga korban (TKP).

Tuesday, 18 July 2017

Bhabinkamtibmas Kelurahan Tewaan Temukan Penduduk Yang Belum Melaporkan Diri

Bhabinkamtibmas Tewaan dan Perangkat Kelurahan bersama Peduduk tidak melaporkan diri
Bhabinkamtibmas Kelurahan Tewaan Polsek Ranowulu Aipda sumarto jacobus dan pemerintah kelurahan Tewaan yakni Pala Lingkungan I Novri Diaz & Ketua RT Maxi Palamia, melaksanakan pemeriksaan penduduk baru yang belum melaporkan diri di pemerintah setempat dalam kegiatan tersebut telah di dapati seorang laki laki LI alias Indra warga wakaaka Desa wameo kecamatan Batupoaro kota baubau Sulawesi tenggara.

Propam Polres Bitung Gelar Gaktibplin Demi Menjaga Kedisiplinan Para Personil Polres Bitung

Kabag Sumda melakukan pemeriksaan Identitas Anggota
Seksi Propam Polres Bitung menggelar Operasi Penegakan, Ketertiban dan Disiplin (GAKTIBPLIN) kepada Personil Polres Bitung yang dilaksanakan di halaman Mako Polres Usai Pelaksanaan Apel Pagi, Selasa ( 18/07/2017).

Remaja Masjid Kota Bitung Ikut Kegitan Jambore BKPRMI Se-Sulut Di Bol-Sel, Polres Bitung Bantu Sediakan Sarana Transportasi

Ketua PHBI Kota Bitung Bersama Wakapolres Bitung Saat Melepas Kontingen Remaja Masjid

Humas Polres Bitung - Kontingen remaja Masjid kota Bitung sebanyak 30 orang bertempat di Masjid Ribatul Qulub Bitung hari ini (Selasa, 18/7/2017) dilepas oleh ketua panitia hari besar Islam (PHBI) kota Bitung H. Ramlan Ifran bersama Wakapolres Bitung Kompol. Suharman Sanusi, SIK.

Membahayakan Keselamatan Para Pengendara Kendraan Bermotor Di Jalan Raya, Pengemudi Truck Bermuatan Pasir Di Tegur Unit Patroli Polsek Matuari

Personil Patroli Polsek Matuari Saat Memberikan Binluh Kepada Para Pengemudi Truck Pasir

Humas Polres Bitung - 2 Unit mobil truck bermuatan pasir yang melintas di jalan raya kelurahan Manembo-nembo Atas kecamatan Matuari kota Bitung di berhentikan oleh unit Patroli Polsek Matuari Res Bitung yang dipimpin oleh Kanit SKPT Aiptu. R. Toyang, Selasa (18/7/2017) pukul 18:00 wita.

Jalin Silaturahmi Bhabinkamtibmas Kelurahan Pateten Satu Polsek Aertembaga Hadiri Sykuran Lebaran Ketupat

Bhabinkamtibmas pateten satu bersama Ketua PHBI dan Ketua DMI
Bhabinkamtibmas kelurahan pateten satu Bripka Ilham Sibela hadiri kegiatan Halal Bi Halal dalam rangka perayaan ketupat dikampung makasar oleh Pengurus BKMT PC Aertembaga bersama Majelis Ta'Lim  Al-Iklas kelurahan pateten satu kecamatan aertembaga, minggu (16/07/2017) pukul 13.00.

Laka Lantas Depan Kantor Samsat Kota Bitung, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia

Sepeda Motor Honda Mega Pro DB 2615 FH Yang Terlibat Kecelakaan Lalu Lintas

Humas Polres Bitung - Terjadi kecelakaan lalu lintas di ruas jalan Dua Sudara kelurahan Manembo - nembo Tengah kecamatan Matuari tepatnya di depan kantor Samsat kota Bitung antara sepeda motor Honda Mega Pro DB 2615 FH yang dikendarai oleh lelaki ALBERT MANCE NIKO SUMLANG warga Minahasa Utara bertabrakan dengan mobil mikrolet DB 4778 CA dari arah berlawanan yang dikemudikan oleh lelaki BOBI YOHANES MAPUJI warga kota Bitung, Senin (17/7/2017) sekitar pukul 23:55 wita.

Monday, 17 July 2017

Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Sebuah Kamar Penginapan

Seorang pria ditemukan tak bernyawa di salah satu penginapan di Kelurahan Pakadoodan Linkungan Tiga RT 11 Kecamatan Maesa, Korban KM (58) warga Kelurahan Girian Bawah Kecamatan Girian yang sehari-hari berprofesi sebagai tukang ojek. Senin (17/07/2017).

Polsek Matuari Melaksanakan PAM Gebyar Ketupat di Girian Weru Satu

Kapolsek Matuari bersama anggota melaksanakan PAM
Dalam Rangka Gebyar Ketupat di girian weru satu Kapolsek Matuari Kompol Fery manopo bersama anggota memimpin langsung pengamanan tersebut yang di hadiri Oleh Wakil Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri, Camat Matuari Richie Tinangon, Para Pejabat Anggota DPRD Kota Bitung serta Pejabat Pemkot Bitung, minggu (16/07/2017).

Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Lembeh Selatan Gelar Operasi Cipkon

Pemeriksaan badan terhadap anak anak muda antisipasi sajam
Polsek Lembeh Selatan yang di pimpin oleh Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Barnabas Kota bersama anggota  mengelar razia operasi cipta kondisi sebagai wujud untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kambtibmas di wilayah hukum Polsek Lembeh Selatan, Sabtu (15/07//2017).

Polsek Matuari Melaksanakan Pawai di Stadion Dua Sudara


Kapolsek Matuari bersama anggota melaksanakan PAM
Polsek Matuari melaksankan Pengamanan pawai dari Persatuan Gereja Advent Sulawesi Utara Wilayah Minut Bitung dan di sponsori oleh Gereja Advent Indonesia Timur, dengan Tema " Stop Kekerasan Terhadap Anak "bertempat di Stadion dua sudara Kelurahan manembo - nembo tengah kecamatan matuari, Minggu (16/07/2017).