Humas Polres Bitung - Jumat,
19 Mei 2017 pukul 06.00 wita Kegiatan Apel Gabungan TNI, POLRI dan
SKPD Kota Bitung bersama masyarakat Kota Bitung melaksanakan Lembe Strait Clean
Day 2017 From Bitung City The World kegiatan bersih - bersih laut / perairan ini menggunakan Kapal
Patroli Polairud Polres Bitung 211 dan seputaran pesisir pantai selat lembe, Kegiatan
bersih-bersih tersebut guna melestarikan pesona muara pantai dan taman wisata
dalam menyongsong pelestarian alam serta menarik wisatawan yang akan berkunjung
ke Sulawesi Utara (Sulut) khususnya Kota Bitung dan juga memberikan nuansa
kebersihan dan keindahan bagi masyarakat sekitar dalam menjaga kebersihan Laut
dan seputaran Pesisir Pantai selat Lembeh, Kegiatan bersih bersih ini di pimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Bitung AKP Emil H Mangare.
Kegiatan
bersih-bersih ini untuk memberikan satu perhatian bagi masyarakat sekitar agar
tidak membuang sampah ke laut dan seputaran pinggiran pantai pulau lembe karena
akan menimbulkan tumpukan sampah sehingga membuat kotor laut dan seputaran
pesisir pantai selat lembe yang nantinya kedepan akan menimbulkan masalah
bencana kalau tidak diperhatikan, mengingat juga Pelabuhan Penyeberangan Kota
Bitung Ke Pulau Lembe merupakan jalur transportasi masyarakat dalam melakukan
aktifitas sehari hari.
No comments:
Post a Comment