Pengamanan di Masjid Raudatul Janah Paudean Personil polsek Lembeh dan Perangkat Kelurahan |
Humas Polres Bitung - Memasuki bulan suci ramadhan, Polres Bitung melalui Polsek-Polsek dan Bhabinkamtibmas yang tersebar di tiap-tiap Kelurahan yang ada di Kota Bitung melaksanakan pengamanan ibadah Terawih untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.
Seperti yang dilakukan oleh personil polsek lembeh yang melaksanakan pengamanan sholat terawih di masjid Raudatul Jannah Paudean dan Masjid Jami An Nasir Batulubang, pengamanan tersebut personil Polsek lembeh, Lurah Bitung Barat I ibu Ane sumarigen dan Ketua RT bapak Benyamin Antara lakukan pemeriksaan identitas diri jamaah yang dari luar antisipasi terjadinya tindak pidana kejahatan.
Kapolres Bitung AKBP Philemon Ginting SIK,MH membenarkan adanya pelaksanaan pengamanan tersebut, pengamanan ini di lakukan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat yang melaksanakan kegiatan ibadah dan meminimalisir terjadinya tindak pidana kejahatan di bulan suci ini, ujarnya.
Pengamanan di Masjid Jami An Nasir Batulubang |
No comments:
Post a Comment