Saturday, 29 April 2017

Dendam Yang Berakhir Dengan Luka Tikaman Senjata Tajam

Kasus Penikaman Yang Ditangani Polsek Lembeh Res Bitung

Humas Polres Bitung - Akibat dendam nya, korban lelaki AL (24) warga kecamatan Lembeh Selatan kota Bitung akhirnya mengalami luka akibat tikaman benda tajam (Sebilah Pisau) ditubuh nya yang dilakukan oleh lelaki DT (25) warga kabupaten Minahasa Utara, Sabtu (29/4/2017) sekitar pukul 08:00 wita.

Iptu.Barnabas Kotta
Berawal ketika lelaki DT (Pelaku) sedang berada di rumah kerabat nya yakni saksi dalam kasus penganiayaan ini berinisial ibu KT (IRT) warga kecamatan Lembeh Selatan, dan saat pelaku sedang berada di teras rumah itu bersama teman nya bernama lelaki MU (24) warga setempat, tiba-tiba korban datang yang sudah dalam pengaruh minuman alkohol dan langsung mengajak pelaku untuk berkelahi.

Adapun sebab kenapa korban berbuat demikian, yaitu sebelum nya diantara mereka berdua pernah terlibat masalah yang mana menurut korban, pelaku pernah merusaki sepeda motor milik nya, sehingga membuat korban marah selanjut nya menemui pelaku untuk melampiaskan amarah nya itu.

Saksi lelaki MU menceritakan kepada petugas, saat itu korban datang yang sudah dalam pengaruh minuman alkohol dan langsung menghampiri pelaku lalu mengancam pelaku dengan kata-kata kasar dilanjutkan dengan ancungan sebilah pisau yang ada di tangan korban ke arah pelaku.

Pelaku yang saat itu berusaha untuk tidak melayani amarah korban berusaha untuk menghindar, namun korban tetap memaksa dan menarik pakaian pelaku. Dalam posisi membelakangi korban selanjut nya pelaku berbalik menghadap dan mengambil sebilah pisau lalu menusuk tubuh korban sebanyak 2 kali, korban pun bercucuran darah akibat tusukan senjata tajam itu, singkat pelaku kepada petugas.

Setelah melakukan perbuatan nya itu, pelaku langsung meninggalkan korban dan pergi ke kantor Polsek Lembeh Polres Bitung untuk menceritakan kejadian itu dan menyerahkan diri kepada petugas.

Kapolsek Lembeh Polres Bitung IPTU. Barnabas Kotta lewat Kasubbag Humas Polres Bitung AKP. Idris Musa membenarkan kejadian itu, saat ini korban sedang dirawat di Rumah Sakit TNI AL Dr. Wahyu Slamet kota Bitung dengan luka akibat tusukan senjata tajam di bagian pinggan sebelah kiri dan luka sayatan di ke dua belah tangan nya. Sedangkan pelaku sudah diproses penyidikan lanjut oleh unit Reskrim Polsek Lembeh Polres Bitung dengan pasal berlapis.

No comments:

Post a Comment