Thursday, 22 October 2020

Tim SOPS Polri Gelar Monev Perkap Nomor 12 Tahun 2014 di Polres Bitung

 


Humas Polres Bitung - Tim Staf Operasi Kepolisian Negara Republik Indonesia (SOPS Polri) melaksanakan Kunjungan Monitoring dan Evaluasi  di Polres Bitung, Tim Sops Polri di pimpin oleh Kombes Pol Budi Wasono dan disambut oleh Waka Polres Bitung Kompol Prevly Nevy I Tampanguma, SH di Aula Endra Dharmalaksana Polres Bitung, Kamis (22/10/2020).

Maksud dan tujuan kedatangan Tim SOPS Polri terkait Monitoring dan Evaluasi Peraturan Kapolri Nomor 12 Tahun 2014 tentang Kerjasama Polri.

Waka Polres Bitung Kompol Prevly Nevy I Tampanguma, SH menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kedatangan Tim, “Kami sangat berterima kasih atas kedatangan Tim, saya yakin kita semua belum sepenuhnya memahami apalagi mendalami tugas dan kewajiban masing-masing satker kaitannya dengan kerjasama dengan instansi lain, baik dengan lembaga pemerintah maupun non pemerintah,” ujar Waka Polres Bitung.

Harapannya dengan adanya kegiatan tersebut, para personel pengemban fungsi renmin mendapatkan gambaran dan dapat lebih memahami apa yang akan dilakukan ketika akan melakukan kerjasama dengan instansi luar.

No comments:

Post a Comment