Monday, 9 July 2018

Bhabinkamtibmas Kelurahan Batu Putih bawah Berikan Imbauan Kamtibmas Kepada Warga

bhabinkamtibmas berdialog kamtibmas dengan warga
Humas Polres Bitung - Bhabinkamtibmas Kelurahan Batu Putih bawah Bripka Ruslim Kalale bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Batu Putih Atas Bripka F. Paskali melaksanakan kegiatan sambang dan sekaligus Pengamanan Acara Resepsi Pernikahan Warga masyarakat dikelurahan batu putih bawah lingkungan 1, (Senin 09/07/2018).

Kegiatan sambang dan sekaligus pengamanan yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas ini sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, agar resepsi pernikahan warga dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Batu Putih bawah Bripka Ruslim Kalale menghimbau kepada seluruh tamu undangan dan masyarakat yang hadir agar dapat mendukung dan menjaga keamanan pesta pernikahan dan tidak mengkomsumsi minuman keras.

No comments:

Post a Comment