Monday, 16 November 2020

Himbau Pemuda Nongkrong Patroli Tim Jalak III Ajak Jaga Kondusifitas

Humas Polres Bitung - Dalam rangka menjaga stabilitas dan kondusifitas kamtibmas diwilayah Kota Bitung pada malam hari, Tim Jalak III Sat Sabhara Polres Bitung melakukan patroli rutin dibeberapa lokasi diwilayah hukum Polres Bitung, Senin (16/11/2020).

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat guna menjamin keamanan dan kesalamatan masyarakat dari segala bentuk gangguan maupun ancaman kejahatan.

Aksi patroli Tim Jalak III senin dini hari tadi, kembali dilancarkan dengan menyasar tempat-tempat yang dianggap rawan kejahatan utamanya perkumpulan para pemuda.

Tim Jalak III menemukan para pemuda yang sudah mengkomsumsi alkohol di seputaran pangkalan ojek Kelurahan Girian Permai, dilakukan pemeriksaan badan dan ranmor roda dua untuk antisipasi sajam dan panah wayer selanjutnya diarahkan untuk segera pulang ke rumah masing - masing, untuk menghindari tindak pidana.

No comments:

Post a Comment