Tuesday, 9 April 2019

Terima Informasi Tentang Pencurian Kabel Listirk Di Kel. Tanjung Merah, Bhabinkamtibmas Polsek Matuari Sigap Langsung Datangi TKP

Bhabinkamtibmas Apitu. Jondris Tantu Saat di TKP Pencurian Kabel Listrik

Humas Polres Bitung - Menerima informasi tentang kasus pencurian kabel listrik Bhabinkamtibmas kelurahan Tanjung Merah Aiptu. Jondris Tantu langsung mendatangi tempat kejadian perkara, Selasa (9/4/2019) pukul 06:30 Wita.

Sepeda Motor para pelaku Pencurian yang tertinggal di lokasi TKP

Menurut penuturan warga bernama lelaki Januari (52) yang mengetahui tentang pencurian tersebut bahwa sekitar pukul 04:00 Wita. ketika hendak melaut dia melihat 2 orang lelaki yang tidak dikenal sedang merusak gardu listrik milik PT. PLN.

Merasa curiga, Januari kemudian mendekat dengan maksud untuk menanyakan tujuan dari aksi ke 2 lelaki misterius tersebut namun ke 2 nya malah melarikan diri sampai-sampai karena takut kepergok warga sepeda motor milik ke 2 lelaki misterius tersebut tertinggal di lokasi TKP.

Saat ini barang bukti terkait aksi pencurian kabel listrik yang terjadi di wilayah kelurahan Tanjung Merah kecamatan Matuari kota Bitung tersebut berupa potongan kabel listrik dan 1 unit sepeda motor yang diduga milik para pelaku sudah diamankan oleh Bhabinkamtibmas Aiptu. Jondris Tantu dan selanjutnya sudah diserahkan kepada piket SPKT Polsek Matuari untuk proses lanjut.

Sedangkan para pelaku aksi pencurian tersebut saat ini sedang diburu oleh personil Polsek Matuari Polres Bitung, jelas Kapolsek Kompol. Ferry Manoppo. (Chresto)

No comments:

Post a Comment