Humas Polres Bitung - Untuk memberikan rasa aman dan awasi menerapan Prokol Kesehatan (Prokes) kepada pengguna dermaga Pelabuhan Samudera Bitung, Polsek (KPS) Kawasan Pelabuhan Samudera Bitung rutin lakukan pengamanan naik turunnya penumpang kapal, Sabtu (09/01/2021).
Polsek (KPS) Kawasan Samudera Bitung tetap melakukan pengamanan disetiap kedatangan maupun keberangkatan penumpang guna mengawasi penerapan Protokol Kesehatan untuk memutus mata rantai Covid-19.
Kegiatan Pengamanan dan Pencegahan wabah penularan Virus Corona ( COVID 19 ) dilakukan oleh Instansi Dinas Karentina Kesehatan Pelabuhan, Bitung ( KKP ), PT Pelni Bitung, PT Pelindo IV Bitung, Polsek (KPS) Kawasan Pelabuhan Samudera Bitung dan TNI serta Karantina Tumbuhan.
Kedatangan dan penurunan Penumpang KM. Tilongkabila pada hari sabtu pukul 07.00 wita dilakukan Protokol Kesehatan Pencegahan terhadap Penyebaran Wabah Virus Corona (COVID - 19 ) sesuai SOP yang berlaku di Pelabuhan Samudera Bitung sebagai berikut :
- Mengarahkan penumpang yang tiba di Pelabuhan Bitung untuk melakukan cuci tangan dengan menggunakan sabun.
- Memasuki ruangan tunggu penumpang, dilakukan pemeriksaan surat kelengkapan kesehatan yang dimiliki dan pendataan calon penumpang serta dilakukan pengukuran suhu tubuh penumpang dengan thermal gun oleh petugas KKP Bitung.
- Penumpang yang berangkat melakukan boarding Pas
- Melaksanakan pengawasan keamanan penumpang yang naik ke kapal
Petugas juga selalu memperketat pengamanan naik turunnya penumpang kapal yang sandar di dermaga Pelabuhan Samudera Bitung, mengingat aksi kriminal yang tidak kenal waktu, ” kata Kapolsek KPS Bitung.
No comments:
Post a Comment