Saturday, 22 August 2020

Kapolres Bitung Pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Waka Polres, Kabag Ops, Kasat Intelkam, Kasat Reskrim, Kasat Binmas Dan Kapolsek Maesa

 

Penanda Tanganan Pakta Integritas

Humas Polres Bitung - Kepala Kepolisian Resor Bitung AKBP F.X Winardi Prabowo, SIK Pimpin upacara serah terima jabatan Waka Polres, Kabag Ops, Kasat Intelkam, Kasat Reskrim, Kasat Binmas, Kapolsek Maesa dan sebagai Komandan Upacara IPDA Novi Pamula yang bertempat di Halaman Mako Polres Bitung, Sabtu (22/08/2020).

Berdasarkan Surat Telegram Kapolda Sulut Nomor :  NOMOR: ST/ 708 /VIII/KEP./2020 tanggal 11 Agustus 2020 tentang Pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan perwira, bintara dan PNS Polri di lingkungan Polda Sulut, Adapun pejabat yang berganti Waka Polres Bitung Kompol Marganda Aritonang, SH, SIK, MM yang lama dengan Jabatan Baru PS. Kabagbinopsnal Ditlantas Polda Sulut yang digantikan oleh Kompol Prevly Nevy I Tampanguma sebelumnya menjabat sebagai Kanit Subdit 3 Ditreskrimsus Polda Sulut.

Kabag Ops Polres Bitung yang baru Kompol Eddy Saputra, S.I.K., Sebelumya menjabat sebagai Kasiturjawali Subditgasum Ditsamapta Polda Sulut.

Kasat Intelkam Polres Bitung Jocke Jerry Meteng, S.E. yang lama dengan jabatan baru Kapolsek Kema Polres Minut digantikan oleh AKP Karel Tangay, SH sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Minahasa.

Kasat Reskrim Polres Bitung AKP Taufiq Arifin, S.Hut, S.I.K. yang lama dengan Jabatan Baru Sebagai Kapolsek Maesa digantikan oleh AKP Frelly Sumampow, SE sebelumya menjabat sebagai Kanit Subdit 1 Ditresnarkoba Polda Sulut.

Kasat Binmas Polres Bitung AKP Inge B. Marijo, SH yang lama dengan jabatan baru sebagai Waka Polsek Maesa Polres Bitung digantikan oleh IPTU Rocky A. David sebelumnya menjabat sebagai PS. Kasubbagdalops Bagops Polres Bitung.

Kapolsek Maesa Polres Bitung Kompol Elia Maramis, SH yang lama dengan jabatan baru sebagai Kanit Subdit 3 Ditreskrimsus Polda Sulut digantikan oleh AKP Taufiq Arifin, S.Hut, S.I.K. sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Bitung.


Kapolres Bitung AKBP F.X Winardi Prabowo, SIK dalam upacara serah terima jabatan mengatakan bahwa jabatan Waka Polres sebagai unsur pembina staf merupakan jabatan yang sangat penting dalam suatu kesatuan yang turut memberi warna terhadap kesatuan tersebut.

“Sebagai unsur pimpinan, Waka Polres turut serta dalam pengambilan keputusan sehingga sangat berperan terhadap arah serta keberhasilan suatu keberhasilan suatu kesatuan, Sementara itu jabatan Kabag Ops merupakan unsur pengawas dan pembantu pimpinan dalam merencanakan dan mengendalikan administrasi operasi Kepolisian, pengamanan dan untuk Kasat Intelkam, Kasat Reskrim, Kasat Binmas dan Kapolsek Maesa adalah merupakan ujung tombak dari Kesatuan Polres, karena jabatan tersebut adalah fungsi operasional Polri yang berhubungan dengan problematik yang berkembang ditengah masyarakat saat ini”. Kata Kapolres Bitung.

Dalam kesempatan itu Kapolres Bitung mengucapkan terima kasih dan penghargaan atas dedikasi dan jeri payah saudara-saudara selama bertugas di Polres Bitung.

“Saya berharap apa yang sudah dilakukan di Polres Bitung bisa dilakukan bahkan ditingkatkan di kesatuan yang baru dan bagi yang mengalami mutasi semoga dengan kepercayaan yang di berikan saudara mampu melaksanakan tugas dengan baik dan untuk seluruh anggota Polri dan PNS khususnya Bag Ops, Sat Intelkam, Sat Reskrim, Sat Binmas dan Polsek Maesa kiranya dengan adanya pergantian pimpinan saudara akan menambah gairah kerja dan motivasi guna tercapai keberhasilan dalam pelaksanaan tugas kedepan”. Jelas Kapolres Bitung AKBP F.X Winardi Prabowo, SIK.

serah terima jabatan waka polres, kabag ops, kasat intel, kasat reskrim , kasat binmas, kapolsek maesa

Komandan upacara lapodan kepada inspektur upacara 

No comments:

Post a Comment