Kapolres Bitung bersama Dandim 1310 Bitung bersepeda santai |
Humas Polres Bitung - Wujudkan
sinergitas dan tingkatkan soliditas Olah Raga
bersama TNI – Polri Kodim 1310 Bitung, Yonmarhanlan VIII Bitung dan Polres Bitung,
hal ini dilakukan guna memupuk persatuan
dan kesatuan antar TNI dan Polri sebagai alat utama pertahanan dan keamanan
wilayah NKRI, yang di gelar di Makodim 1310 Bitung, Jumat
(28/02/2020).
Kegiatan Olah Raga bersama di ikuti oleh
Dandim 1310 Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.sos, Kapolres Bitung AKBP F.
X Winardi Prabowo, SIK, Pasi Ops Yonmarhanlan
VIII Bitung Mayor Marinir Benny Setiawan, Personil Kodim 1310 Bitung,
Personil Yonmarhanlan VIII Bitung dan pesonil Polres Bitung.
Olahraga bersama ini diawali
dengan apel pagi gabungan, dilanjutkan dengan kegiatan pemanasan dan sepeda
santai (Fun Bike) dengan rute dari jalan babe palar, jalan raya madidir unet,
jalan samratulangi, Jalan Ir Soekarno, Jalan Samuel Languyu, jalan daan mogot,
jalan aertembaga dan kembali lagi ke makodim 1310 Bitung.
Dalam apel tersebut
Kapolres Bitung AKBP F. X Winardi Prabowo, SIK menyampaikan
bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mempererat jalinan silaturahmi antara TNI
dan Polri serta untuk menuju Indonesia maju serta menguatkan soliditas,
kebersamaan dan sinergitas yang selama ini sudah berjalan dengan baik.
No comments:
Post a Comment