Kegiatan buka puasa bersama polres Bitung dan wartawan biro Bitung |
Humas Polres Bitung - Polres Bitung laksanakan kegiatan buka puasa bersama wartawan biro Bitung yang di selenggarakan di cafe Manja Kota Bitung, Sabtu 9 Juni 2018 pukul 16:30 wita.
Acara buka puasa bersama di hadiri oleh Kapolres Bitung AKBP Philemon Ginting,SIK.MH, wakapolres Bitung Kompol Adi Saptia SIK, para pejabat utama polres Bitung, Para Kapolsek, perwira serta brigadir dan staf Polres Bitung dan ketua Bhayangkari cabang Bitung Ny.Sisca Philemon Ginting beserta pengurus bhayangkari cabang bitung.
Acara buka puasa bersama wartawan biro Bitung di rangkaikan dengan ceramah yang dibawakan oleh ustad Abdul Latief serta sambutan dari Kapolres Bitung yang dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas kerja sama sampai saat ini dan diharapkan dikemudian hari hubungan baik antara polres Bitung dan Wartawan Biro Bitung tetap solid.
Kegiatan berakhir hingga pukul 19:00 wita dengan pemberian bingkisan lebaran dari Kapolres Bitung kepada wartawan biro yang merayakan.
Pemberian bingkisan lebaran oleh Kapolres Bitung kepada Wartawan Biro Bitung |
No comments:
Post a Comment