Tuesday, 18 June 2019

Tak Hanya Berkunjung, Kapolres Bitung Bersama Rombongan Juga Mendoakan Anggotanya Yang Sedang Sakit

kapolres bitung bersama rombongan mendoakan anggotanya sedang sakit

Humas Polres Bitung - Dalam rangka hari Bhayangkara ke - 73 Kapolres Bitung AKBP Stefanus Michael Tamuntuan, SIK, M,Si bersama Ketua Bhayangkari Cabang Bitung Ny Jein Tamuntuan dan rombongan melaksanakan anjangsana dengan mengunjungi anggota Polres Bitung yang sakit serta mengunjungi ke Panti Werda "Emilia" Kelurahan Komersot Kecamatan Ranowulu Kota Bitung, Selasa (18/06/2019).

Dalam kunjungan tersebut Kapolres Bitung AKBP Stefanus Michael Tamuntuan, SIK, M,Si bersama rombongan mendoakan anggotanya yang dinyatakan secara medis mengalami sakit, kehadiran Kapolres Bitung menjadi dukungan moril kepada anggota yang sedang sakit sebagai wujud kepedulian dan kebersamaan baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam hubungan kekeluargaan serta diberikan kesembuhan dan kesehatan sehingga bisa berdinas lagi seperti sedia kala.

Selain memberikan motivasi Kapolres Bitung juga memberikan tali kasih dan bingkisan kepada anggotanya yang sedang sakit, sebagai wujud rasa kebersamaan. 

anjangsana ke panti werda kumersot
kapolres bitung berikan tali kasih kepada panti wreda "amelia"
kegiatan anjangsana polres bitung

No comments:

Post a Comment